NUANSA IMAN

KOMUNITAS KELUARGA ALLAH YG DEWASA & BERTUMBUH DALAM SEGALA HAL KE ARAH KRISTUS

Senin, 08 Juni 2015

BUAH PELAYANAN ADALAH KEMULIAAN



Renungan Warta Jemaat No.352
Minggu, 10 Mei 2015
Bulan Misi Sinode
II Korintus 2 : 1 – 6 

Seorang anak yang sukses dalam study, pekerjaan dan keluarga adalah hal yang membanggakan orang tua. Seolah-olah segala keletihan dan pengorbanan masa lalu hilang sekejap berganti kebahagiaan. Terlebih jika anak tersebut juga mencintai Tuhan dan takut akan Dia. Inilah mahkota kebanggaan orang tua (Amsal 17:6). Demikian juga mahkota dalam melayani Tuhan tidaklah di dapat dengan instan dan sekejap. Tidak jarang penuh dengan pengorbanan, bukan hanya harta tapi juga korban perasaan dan harga diri. Namun semua itu tidaklah sia-sia. Akan tiba saatnya, Allah memberikan mahkota kehidupan (Yak 1:12) yang abadi (I Kor 9:25) dan penuh kemuliaan. Namun sebelum hal itu kita terima sebagai buah pelayanan, ada mahkota lain yang membanggakan dan menjadi sukacita, yaitu ketika pelayanan membuahkan hasil pada diri orang-orang yang percaya pada Tuhan, hidup benar, takut akan Tuhan dan yang mencintai Tuhan. Itulah yang membangkitkan pujian dari Allah dan menjadi “mahkota kemegahan” kita di hadapan-Nya (I Tes 2:19).  Sudahkah mahkota itu tersedia bagi kita ?
AMIN

GKMI Ebenhaezer
@ by Daniel Lauw

Tidak ada komentar: